Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Subhanallah, 9 Penyakit Ini Bisa Disembuhkan dengan Berpuasa

Menurut hasil penelitian Dr. Isham al-Uryan di Mesir terhadap 120 orang yang berpuasa, baik laki-laki maupun perempuan, dengan usia yang  bervariasi menunjukkan bahwa puasa dapat membantu kesehatan lahir batin mereka.


Lalu berdasarkan pendapat para dokter yang dimuat di sejumlah surat kabar dan majalah terkait dengan bulan Ramadan, Muhammad Ibrahim Salim (2007: 104-105) menyimpulkan bahwa puasa sangat bermanfaat untuk mengatasi beberapa macam penyakit antara lain sebagai berikut:
  1. Obesitas dan perut buncit. Kedua penyakit ini biasa diderita oleh orang-orang yang gemar makan, pemalas, dan terbiasa hidup mewah;
  2. Penyakit encok/sengal; dahulu biasa dikenal dengan penyakit para raja, dan di Mesir lebih dikenal dengan penyakit asam urat;
  3. Arteriosklerosis (pengerasan pembuluh darah);
  4. Penyakit-penyakit hati (lever), kandung kemih akibat peradangan, dan batu empedu;
  5. Radang ginjal akut dan kencing batu;
  6. Penyakit jantung kronis yang menyertai obesitas dan tekanan darah tinggi (hipertensi);
  7. Penyakit gangguan pencernaan yang disertai dengan asam lambung pada zat-zat albuminous dan zat pati (amylum);
  8. Penyakit gula (diabetes). Sebelum ditemukannya insulin (suntikan untuk penyakit diabetes militus), penyakit ini hanya disembuhkan dengan puasa dan diet;
  9. Dan penyakit-penyakit otonom maupun turunan yang dikenal oleh para dokter.

Post a Comment for "Subhanallah, 9 Penyakit Ini Bisa Disembuhkan dengan Berpuasa"